Rabu, 05 Maret 2014

Metodologi Penelitian

Studi Literatur dan Latar Belakang
Aplikasi GPS Tracker pada Sistem Lampu Lalu Lintas Persimpangan Kereta Api PT. Kereta Api Indonesia

  1. 1.      Pemilihan Masalah

Perkembangan transportasi di Indonesia sekarang ini sudah lebih beragam seperti motor, mobil, kereta api, pesawat maupun kapal. Terutama kereta api banyak dipilih karena harganya yang dapat dijangkau kalangan menengah ke bawah. Akibatnya mempengaruhi pelayanan untuk memenuhi kebutuhan penumpang yang berpengaruh pada jumlah kereta yang disediakan.
Dewasa ini jumlah kereta api sangat banyak, begitu juga dengan pintu perlintasan kereta api dan banyak terjadi kecelakaan kereta api, salah satu penyebabnya yaitu human error (kesalahan manusia) karena sistem yang ada masih manual dengan sistem komunikasi radio Handy Talky (HT), dengan adanya GPS Tracker bisa diaplikasikan pada kereta api maka kita dapat mengetahui lokasi dan kecepatan sebuah kereta api secara real-time. Hal ini dapat memudahkan petugas untuk memantau lokasi, rute dan kecepatan serta data bisa berguna untuk sistem peringatan dini pada pintu perlintasan kereta api asalkan pintu perlintasan kereta api dapat dijangkau oleh satelit.

  1. 2.      Studi Pendahuluan

Untuk tugas akhir ini studi literatur berasal dari :

SISTEM ONLINE UNTUK KEAMANAN DAN PELACAKAN KENDARAAN MENGGUNAKAN GPS TRACKER DAN GOOGLE MAP

Source: Repo.eepis-its.edu/1383/I/PAPER_TRAXXX.pdf
Sistem online pelacakan dan keamanan kendaraan adalah sistem yang memanfaatkan teknologi GPS (Global Positioning System) Tracker, Socket Progamming, Google Map API. GPS Tracker alat yang berfungsi menerima sinyal dari satellite dan mengkalkulasikan posisi 2D (latitude dan longitude) dengan mengunci sedikitnya 3 satellite bahkan posisi 3D (latitude, longitude, dan altitude) dengan mengunci setidaknya 4 satellite atau lebih. Perubahan posisi secara berkala, arah dan kecepatan kendaraan merupakan fungsi standart dari GPS Tracker. GPS Tracker juga memiliki beberapa sensor tambahan seperti mendeteksi mesin menyala, kecepatan, arah  kendaraan, ataupun mematikan mesin kendaraan secara langsung menggunakan relay, dan beberapa sensor lainnya yang berguna untuk keamanan kendaraan kita. GPS Tracker juga dapat mengirim data koordinat melalui koneksi tcp ip melalui ip address dan port yang telah ditentukan, hal ini lebih baik daripada mengirimkan data via sms. Aplikasi socket pada server menerima data koordinat yang dikirimkan GPS Tracker dan melakukan parsing data nmea serta konversi data latitude dan longitude kemudian menginputkan data hasilnya kedalam database aplikasi. Kemudian aplikasi membaca database berdasarkan request posisi kendaraan dari user pemilik dan memetakan data koordinat tersebut pada google map dan menandainya dengan memanfaatkan Google Map API sehingga pergerakan beserta data dan atribut lainnya dari kendaraan dapat dipantau oleh pemilik secara langsung. Dalam proyek akhir ini menggunakan sebuah GPS Tracker dengan konfigurasi TCP/IP, Aplikasi Socket yang diupload pada Server Penerima berbasis Linux, dan Aplikasi Web Tracking yang diupload pada web hosting dengan domain tokogamer.com.

  1. 3.      Perumusan Masalah

Berdasarkan dari latar belakang diatas, dapat dirumuskan permasalahan bahwa lalainya penjagaan pada pintu perlintasan kereta api di jalan raya menyebabkan banyak kendaraan yang melintas pada saat kereta api akan melewati pintu perlintasan kereta api tersebut, hal ini disebabkan oleh belum adanya sistem informasi peringatan otomatis terhadap pengguna jalan raya apabila kereta api akan lewat. Kemudian data informasi posisi kereta api belum dapat diketahui secara real-time yang mana pihak stasiun belum dapat mengetahui langsung posisi kereta api pada google maps.

  1. 4.      Perumusan Kerangka Dasar

Untuk kerangka dasar dari proyek akhir ini yaitu sebagai berikut,
  • Studi Literatur, penggunaan aplikasi GPS Tracker dengan sistem online untuk pelacakan dan keamanan kendaraan yang nantinya akan dimanfaatkan untuk sebuah kereta api untuk memantau lokasi dan kecepatan;
  • Studi Lapangan, observasi langsung dengan melihat sistem yang digunakan kereta api dan sistem yang ada di pos penjagaan pintu perlintasan kereta api;
  • Perancangan dan pembuatan sistem, perancangan aplikasi GPS tracker untuk pemantauan lokasi kereta api dengan basis web server, juga sebagai sumber database informasi untuk sistem peringatan dini pada persimpangan kereta api;
  • Pengujian, melakukan pengecekan dan pemasangan alat GPS Tracker pada kereta api dengan database beberapa koordinat pintu perlintasan kereta api;

  1. 5.      Perumusan Hipotesis

Dari studi literatur proyek akhir di atas dan rumusan masalah maka GPS tracker dapat dimanfaatkan untuk kereta api, dimana dapat diketahui posisi kereta api dan kecepatan serta rute dari database informasi yang akan dibuat nantinya. Dengan adanya GPS tracker dapat memudahkan petugas di stasiun memantau sebuah kereta api dan memudahkan petugas di pintu perlintasan kereta api untuk membuka atau menutup palang pintu perlintasan kereta api yang mana nantinya akan ada sistem peringatan dini untuk memberitahukan waktu berapa lama lagi kereta api akan lewat kepada pengguna jalan yang akan melewati perlintasan kereta api.

0 komentar:

Posting Komentar